23 November 2024
Model Baju Korea Pria 2018

Kpop berhasil menggema di seluruh penjuru dunia, tak terkecuali Indonesia. Demam Korea ini tak hanya mencangkup musik dan serial dramanya saja, melainkan juga style fashion. Banyak kalangan anak muda yang terobsesi dengan style fashion Korea. Bahkan sudah banyak kalangan anak muda yang pandai memadukan trend fashion baju Korea yang kekinian di setiap kesempatan. Untuk anda yang suka dengan style fashion Korea, ada baiknya anda simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Baju Korea Pria
Apabila anda perhatikan style para selebriti Korea, tentu anda sependapat bahwa style fashionnya sangat kasual. Idol Korea bisa memadukan baju yang simple menjadi trend fashion yang keren dan menarik untuk dilihat. Tak sedikit dari pria yang mengadopsi style selebriti Korea favoritnya, hanya saja kadangkala pria merasa kesulitan dalam memadukan atasan dengan bawahannya. Anda tak perlu pusing untuk padu padan busana yang anda punya sekarang ini.

Anda hanya perlu mengenakan kaos polos yang dipadukan dengan celana jeans. Selain itu, penampilan tersebut juga bisa anda tambah dengan beberapa aksesoris serta sepatu sneakers yang berwarna putih. Jangan lupa juga untuk menata gaya rambut seperti style rambut pria yang sedang tren di Korea. Disamping itu, anda juga bisa mengenakan jaket ataupun blazer corduroy dengan celana kargo sebagai bawahannya.

Rekomendasi item fashion wajib untuk anda yang ingin bergaya bak pria Korea lainnya ialah dengan mengenakan kaos V-neck, square logo sweater, DSC blazer black, cardigan rajut siku suede, longcoat mantel pria, kemeja, dan crows denim jas kasual black sebagai pilihan atasannya. Sementara untuk pilihan bawahannya, anda bisa mengenakan celana kain, celana jeans, maupun celana chino, dengan model panjang ataupun pendek.

Baju Korea Wanita
Tak hanya pria, trend fashion Korea juga merajalela di kalangan para wanita. Adapun salah satu item fashion Korea yang sangat disukai para wanita ialah over sized t-shirt atau kaos berukuran besar dan longgar. Jenis kaos ini tengah menjadi trend dikarenakan mudah didapatkan, harganya murah, akan tetapi impact terhadap gaya berbusana secara keseluruhan. Kaos longgar ini bisa anda kenakan dengan padu padan skinny jeans ataupun hot pants. Over sized t-shirt ini pun bisa membuat anda terlihat lebih feminine.

Selain itu, ada juga off-shoulder blouse. Model pakaian yang satu ini membuat bagian pundak anda akan menjadi fokus dalam bergaya. Model baju off-shoulder ini juga bisa memberikan nuansa feminine, seksi, dan polos secara bersamaan. Bahan yang digunakan untuk membuat model off-shoulder ini pun bermacam-macam, seperti katun sampai bahan tebal. Model pakaian Korea wanita ini didesain dengan lengan panjang namun tetap menarik perhatian. Padu padan dari model pakaian Korea off-shoulder ini bisa dilakukan dengan menyesuaikan warna atasan dengan bawahan.

Baju Korea wanita selanjutnya ialah ruffled collar blouse. Baju atasan yang didesain dengan kerah ruffled ini terlihat begitu girly sehingga membuat penampilan anda tampak feminine dan manis. Bentuk kerah ini pun banyak ditemukan pada model atasan maupun dress yang dipakai oleh wanita Korea. Anda bisa memadu padankan atasan ini dengan mengenakan rok ataupun celana. Selain itu, gunakan juga sepatu kets ataupun high heels. Model baju yang satu ini mudah untuk dipadu padankan serta tetap menampilkan kecantikan dari anda yang mengenakannya. Kesan dari blouse ataupun dress yang memiliki aksen ruffled sangat mempesona.

Tinggalkan Balasan